PANDEGLANG, BANTEN, - Mantan Kapolsek Cimanggu AKP Dirman memilih terjun ke politik dengan mencalonkan diri sebagai Calon legislatif (Caleg) DPRD Pandeglang dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) didasari ingin Pandeglang Selatan maju dan masyarakatnya sejahtera.
Menurut Dirman sebagai Caleg PKS nomor urut 9 dari Dapil 4 Pandeglang ini, bahwa Pandeglang Selatan yang memiliki potensi sumber daya alam yang melimpah ruah tetapi masyarakatnya masih jauh dari sejahtera mendasari dirinya ingin memperjuangkan aspirasi dan harapan masyarakat Pandeglang Selatan di DPRD Pandeglang sebagai wakil rakyat melalui jalur politik.
"Bergabungnya bersama PKS adalah partai yang dinilai Konsisten dan komitmen dalam memperjuangkan dan melayani rakyat. Saya optimis bersama rakyat, insyaallah Pandeglang Selatan akan lebih maju dan sejahtera, " ungkap Dirman saat berbincang dengan media, Minggu (08/10/2023).
Dikatakan Dirman, yang menjadi dasar kesejahteraan masyarakat disuatu daerah bisa berhasil salah satunya adalah pembangunan infrastruktur yang merata khususnya di Pandeglang Selatan.
Baca juga:
Alex Wibisono: Gerindra dalam Turbulensi
|
"Yah modal utama kemajuan suatu daerah salah satunya pembangun infrastruktur jalan yang merata, itu yang akan saya dorong penggunaannya di wilayah Pandeglang Selatan, " tandasnya.
Selain itu, lanjut Dirman untuk menghadapi Pemilihan umum (Pemilu) baik Pileg maupun Pilkada dan Pilpres 2024 mendatang, rakyat Pandeglang Selatan sudah cerdas dan bisa menentukan pilihannya terutama wakil rakyat yang benar-benar mampu memperjuangkan hak-hak dan aspirasinya selama 5 tahun kedepan.
"Saya optimis bersama rakyat insyaallah Pandeglang Selatan akan lebih maju. Kita harus peka dan peduli terhadap nasib rakyat kecil, PKS tetap konsisten dan komitmen melayani rakyat, " pungkasnya.